Halaman

Translate

Senin, 28 Mei 2012

Penangkaran Rusa Cariu, Bogor, Jawa Barat, Indonesia

Penangkaran Rusa Cariu Indonesia.

Bila anda mencari lokasi wisata keluarga yang murah, dekat dengan kota Jakarta dan bernuansa pendidikan, tidak ada salahnya mencoba ke lokasi Penangkaran Rusa Cariu. Lokasi penangkaran rusa ini memang agak terpencil di Cariu, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Indonesia, tetapi dapat dicapai dengan mobil dengan waktu tempuh sekitar 2 jam dari Jakarta.
 
Untuk menuju lokasi penangkaran dari Jakarta, masuk ke jalan tol Jagorawi, keluar di pintu Cibubur, terus menuju Cileungsi, dan lanjut terus melewati Taman buah Mekarsari menuju Jonggol. Setelah melewati Jonggol kita menuju ke arah Cikalong, dan lokasi penangkaran berada di pertengahan jalan antara Jonggol dan Cikalong, yaitu Jalan Sirnarasa - Mekargalih, Cariu, Indonesia.

 

Penangkaran rusa Cariu berada di tepi sungai, untuk masuk lokasi kita menyeberangi jembatan gantung, dan berjalan sekitar setengah kilo melalui jalan setapak. Harga tanda masuk untuk dewasa sebesar Rp.6000,- dan kawasan penangkaran ini dikelola oleh Perum Perhutani Bogor. Pada lokasi penangkaran terdapat pula area perkemahan (campping ground) dan disekitarnya terdapat warung yang menyediakan makan dan minuman.

 

Jenis rusa yang terdapat di penangkaran ini adalah rusa totol / bambi (Axis axis Erxl), rusa coklat (Cervus timorensis), rusa mini / kecil bawean (Axis kuhlii). Kita dapat memberi makan rusa-rusa tersebut dengan membeli makanan berupa kacang atau wortel dari warung terdekat. Tempatnya nyaman untuk bersantai dan udaranya sejuk, anak-anak dapat bermain di lapangan bersama rusa dengan didampingi penjaga penangkaran.


Semoga artikel ini dapat membantu untuk referensi tujuan wisata keluarga dan pendidikan di sekitar Jakarta, juga mempromosikan penangkaran rusa cariu dengan harapan dana kunjungan wisatawan untuk pelestarian rusa khas Indonesia dan dapat mempromosikan wisata lokal Jakarta – Jawa Barat, Indonesia. Selamat berwisata, have a nice holiday.


Baca juga artikel jalan-jalan berikut:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar